Assalamualaiakum wr.wb.
Selamat datang di situs Politeknik Yusuf Mansur Indonesia (Yumanesia). Kami merasa terhormat atas kunjungan Saudara, semoga Saudara tertarik untuk terus bisa memanfaatkan situs ini untuk berjelajah di lembaga kami.
Poltek Yumanesia merupakan perguruan tinggi khusus vokasi. Dengan usia relatif muda insya Allah memiliki potensi luar biasa. Terletak di wilayah yang strategis Kota Tangerang yang terus berkembang.
Sebagai perguruan tinggi berbasis vokasi, Poltek Yumanesia saat ini berkonsentrasi pada tiga prodi utama:
- Prodi Bisnis Kreatif
- Prodi Teknologi Rekayasa Konstruksi Bangunan Gedung
- Prodi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak
Visi Kami
Menjadi perguruan tinggi terapan yang Berkarakter Islami dan Inovatif berbasis Daqu Method yang unggul di bidang teknologi dan bisnis di tingkat nasional kita yakin bisa menjadi solusi atas kebutuhan sekolah vokasi di era millenial ini.
Misi kami
- Melaksanakan pendidikan tinggi terapan yang unggul, berkarakter islami, dan inovatif
- Melaksanakan dan mengembangkan penelitian terapan dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang teknologi dan bisnis
- Meningkatkan kualitas manajemen institusim melalui perbaikan berkelanjutan berdasarkan prinsip tata kelola yang baik
- Menghasilkan sumber daya manusia yang profesional, berkarakter dan beretika yang berlandaskan Al-Qur’an dan Sunnah
- Mengembangkan kerjasama dengan perguruan tinggi berbasis vokasi bereputasi nasional dan internasional
Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa meridhoi ikhtiar kami ini.
Wassalamualaiakum. Wr.Wb
Direktur Poltek Yumanesia
Hendy Irawan Saleh, S.Th.I, ME